Bondan & Fade 2 Black Susah Payah Rilis Album ke-4

Bondan & Fade 2 Black Susah Payah Rilis Album ke-4

Yulia Dian - detikhot
Rabu, 27/06/2012 21:45 WIB
Jakarta - Bondan & Fade 2 Black kembali eksis di industri musik Indonesia dengan merilis album terbarunya. Album ke-4 mereka diberik tajuk 'Respect & Unity for All'.

Bondan mengaku susah payah untuk meluncurkan album yang berisi 10 lagu itu. Baginya, saat ini sangat sulit mengeluarkan sebuah album.

"Akhirnya album kita rilis juga. Jaman sekarang untuk merilis album itu tidak mudah," tuturnya dalam peluncuran album terbarunya 'Respect & Unity for All' di Pro Arena Futsal, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (27/6/2012).

Pemilik nama lengkap Bondan Prakoso itupun menjelaskan tentang album terbaru mareka. Ia pun menuturkan alasannya kembali mengambil embel-embel 'respect' dalam album mereka.

"Memang kata-kata respect ini pondasi awal berdirinya Bondan. Dimana kita berasal dari genre berbeda, dua grup berbeda, bendera yang berbeda disatukan dalam sebuah project, tetapi tetap respect," ujarnya.

(fk/fk)
share

0 komentar

Leave a Reply

Kalamates2013 Kalamates Lirik Musik Lagu KalamoaBand Copyright 2009 Simplex Celebs All rights reserved Designed by SimplexDesign